Ustadz KH Habib Abdullah saat menyampaikan tauziahnya di hadapan 700 siswa –siswi SMK KAL-1 Surabaya dalam rangka Tasyakuran dan Do’a bersama rangka memeperingati HUT SMK KAL-1 yang ke-56 tahun 2017.
Surabaya,(01/11)
Sekolah Menengah Kejuruan Khusus Angkatan Laut ( SMK KAL-1) Surabaya,(01/11) Seluruh Guru,Staf , siswa kelas X,XI dan XII berkumpul di halaman sekolah melaksanakan peringatan hari jadinya yang ke-56 yang di pimpin langsung oleh Kepala SMK KAL-1 Drs. Burhan, M.Pd.
Mengawali rangkaian Tasyakuran dan doa bersama dalam rangka Hari Ulang Tahun SMK KAL-1 ke-56 yang jatuh pada tanggal 01 Nopember 2017, Kepsek mengajak kepada seluruh managemen sekolah , guru, staf dan siswanya agar dapat memaknai tauziah yang akan di sampaikan oleh ustadz KH. Habib Abdullah. “ Khusus untuk kelas XII semoga diberi kelancaran dalam Unas mendatang dan lulus dengan nilai terbaik baik sehingga bisa langsung bekerja” demikian akunya
Kepala SMK KAL-1 secara resmi melepas bolan sebagai simbol peringatan HUT SMK KAL-1 yang ke-56 di halaman sekolah.
Tauziah yang di sampaikan oleh ustaz KH. Habib Abdullah secara singkat menyampaikan beberaapa hal yang sangat diperlukan dalam kehidupan kita sehari-hari. Kemasan tauziah secara gamblang dalam kehidupan sehari-hari menurut nya antara lain: Ada lima yang harus kita kerjakan yang pertama melaksanakan perintah Allah SAW, yang kedua belajar/ mencari ilmu karena kebahagian, kesejahteraan, kemuliaann itu terletak pada ilmu . Kita beramal tidak ada ilmunya maka amal kita akan di tolak oleh Allah SWT, ketiga hormatilah bapak ibu guru, khususnya kedua orang tuamu, yang ke empat banyak-banyak berdzikir kepada Allah, yang kelima mengerjakan segala pekerjaan yang baik.
Selain tauziah tersebut, dilaksanakan juga demontrasi kegiatan ekstrakurikuler siswa, antara lain drama yang di laksanakan oleh Osis dengan tema kehidupan keseharian siswa di lingkungan sekolah mulai apel pagi hingga proses pembelajaran di kelas. Kemudian di lanjutkan demontrasi suporter KAL ONE MANIA dengan berbagai yel-yel yang biasanya untuk memompa semangat saat menjadi suporter Futsal, Dayung, Bola Voli, Karate serta blomba-lomba lainnya yang selalu menghadirkan KAL ONE MANIA ini bukan termasuk esktarkurikuler, namun keberadaannya sangat di butuhkan disaat siswa-siswa SMK KAL mengikuti berbagai lomba. Sebagai penutup atraksi Pasikbra PASKAL-1 dengan menampilkan PBB berkreasi yang sangat mengagumkan seluruh hadirin, dimana PBB berkreasi ini telah beberapa kali merebut Juara di beberapa lomba Paskib di Jawa Timur.
Penyerahan cindera mata kepada Guru dan karyawan terbaik dalam pengabdiannya di SMK KAL_1 selama tahun pelajaran 2017/2018
Rangkaian Tasyakuran dan doa bersama dalam rangka Hari Ulang Tahun SMK KAL-1 ke-56 tahun 2017 dikemas secara maraton dengan ketua Panitia Sukarto PJ, M.MT, karena kegiatan ini belum terjadwal jauh-jauh hari. Namun mesti masih ada kekurangan di sana sini kegiatan Tasyakuran dan doa bersama bisa di bilang sukses.
Arsitek SMK KAL-1 Drs. Burhan ,M.Pd yang belum ada satu semester memimpin sekolah ini mengakhiri rangkaian HUT SMK KAL-1 ke- 56 dengan memberikan cindera mata kepada perwakilan Guru Tetap /GT terbaik yang jatuh kepada Petty, S.Pd disusul perwakilan Guru Tidak Tetap/ GTT terbaik Ummi Noor, S.Pd. Untuk Kepala Program Pendidikan/ Kaprodi terbaik di raih oleh H. Munif, S.Pd, disusul Pembimbing Siswa terbaik di rebut oleh Hadi Santoso, dan untuk urusan dalam terbaik jatuh pada Agus Budiarto, security terbak jatuh kepada Ropik Efendi dan ditutup pemberian cindera mata kepada Jurnalis terbaik Ahmad Darowi.
Demonntrasi PBB oleh PASKAL-1 SMK KAL-1 Surabaya pada Tasyakuran dan do’a bersama dalam rangka memperingati HUT SMK KAL-1 ke-56 tahun 2017(dar).